Respon Cepat, Personel Brimob Polda Kalteng Bantu Padamkan Kebakaran Rumah dan Kios Di Kapuas

    Respon Cepat, Personel Brimob Polda Kalteng Bantu Padamkan Kebakaran Rumah dan Kios Di Kapuas

    KAPUAS - Aksi sigap personel Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kalteng turut membantu warga saat terjadi kebakaran rumah dan kios yang terjadi di wilayah Kabupaten Kapuas, tepatnya di Jalan Tjilik Riwut, ujung Pasar Sabtu, Kelurahan Selat Hulu RT 09, Kecamatan Selat pada Jumat, (28/7/2023) siang.

    Wadanki Kompi 4 Kapuas Ipda Dibyo Yulianto memerintahkan empat personel Kompi 4, dipimpin Briptu Lutfi Abdul Gofur langsung turun ke lokasi kebakaran.

    Peristiwa yang terjadi di bantaran sungai tersebut sontak menggegerkan warga sekitar. Terlihat api sempat membesar membakar bangunan yang sebagian besar berkonstruksi kayu tersebut dan dari kejauhan kepulan asap hitam membumbung tinggi.

    Personel Kompi 4 Batalyon A Pelopor beserta pemadam gabungan dan juga warga sekitar bahu membahu berjibaku memadamkan api agar tidak meluas, hingga api dapat dikuasai.

    "Kebakaran menghanguskan satu buah rumah milik H Bahrul Ilmi, di dalam rumah ada 2 Kepala Keluarga dan juga ada yang terkena dampak, yaitu rumah milik Salihin, " kata Lurah Selat Hulu, Samugi.

    Dalam kejadian ini jumlah warga terdampak, yaitu pemilik rumah 7 jiwa, penyewa 4 jiwa, yg terkena dampak 4 jiwa, sehingga jumlah keseluruhan 15 jiwa.

    kapuas
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Cuaca Ekstrim, Ditpolairud Imbau Jasa Angkutan...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Ditpolairud...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina

    Tags